Sunday, 9 August 2015

KEMERIAHAN ANNIVERSARY 1st KEMAYU ( Keluarga Musang Indramayu )



MERIAHNYA ANNIVERSARY 1st KEMAYU (Keluarga Musang Indramayu)


 Hari jadi Kemayu yang ke 1 tahun,di meriahkan pada tanggal 09 Agustus 2015,bertempat di pantai juntinyuat (glayem) indramayu..
 Acara ini bukan hanya di hadiri oleh member kemayu saja,melainkan member dari CIMUL Jeh (Cirebon Musang Lovers), juga ikut berpartisipasi dalam memeriahkan acara tersebut.

 Bersamaan dengan memperingati hari kemerdekaan indonesia, Anniversary KEMAYU juga mengadakan acara:
 Potong Tumpeng,Makan bersama,Foto bareng,Display musang,
Lomba/funny games,Dan yang mengikuti berkesempatan mendapatkan DOORPRIZE Berupa HARNES,PET CARGO,HAMMOCK Dan MUSANG.

Berikut foto2 kemeriahan Anniversary KEMAYU, 09  Agustus 2015.


 Display 




 
Potong Tumpeng Dan Makan Bersama








Lomba Masukan Paku Ke Botol









Lomba Balap Kelereng 













Lomba Pukul Air Dalam Plastik 

 












Lomba Pasang Harnes




Sebagaimana Perlombaan Pasti ada yg menang dan yang kalah...yang kalah sabaaaaar yaak..Coba Lagi Nanti dilain kesempatan :D


Berikut penyerahan hadiah bagi pemenang lomba:

 T-Shirt KEMAYU
Semuanya Dari Member CIMUL, wiih Mantaap..




Pet Cargo
Di Menangkan Oleh Member KEMAYU


Pemenang Pulsa 50k Dan yang lainnya maaf nggak tercapture :D

Demikian artikel tentang ANNIVERSARY KEMAYU Yang Ke-1, Semoga Kemayu Makin solid,Tetap menjaga solidaritas kesemua anggota Musang Lovers Indonesia Dan Semakin Mempereratkan Tali persaudaraannya.


Ketua Pelaksana:

Rachmat Hidayat

 Kang Iman
Pak Tomi

Support And Thanks To:

P3MI/MLI
CIMUL Jeh ( Cirebon Musang Lovers )
Dunia Pet ACC Alfian Adi Nugraha




Thursday, 2 July 2015

Rossi Merayakan Ulang Tahun ke-60 Yamaha, di Goodwood


Rossi Merayakan Ulang Tahun ke-60 Yamaha, di Goodwood








Valentino Rossi nampaknya tengah menikmati pekan membahagiakan minggu ini. Setelah memenangi GP Assen dengan elegan pasca duelnya dengan Marc Marquez, Rossi juga telah hadir di sebuah acara festival balap di Inggris bernama Goodwood Festival of Speed 2015.


Di sana, the doctor terihat sangat menikmati waktu refreshingnya bersama bintang lama dari berbagai tahun dan juga dari berbagai balapan dunia. Di acara yang juga dihadiri Casey Stoner itu, Valentino Rossi hadir membawa tunggangannya di MotoGP,Yamaha  YZR-M1 namun bukan berlivery Movistar melainkan livery lawas Yamaha dengan dominasi warna kuning-putih.




Yup, itulah livery khusus dalam rangka memperingati ulang tahun Yamaha ke-60. Berhubung tengah ada embel-embel 60th Yamaha Anniversary, maka selain Rossi juga hadir bintang-bintang lawas pabrikan garputala yang pernah mengharumkan Yamaha di ajang balap lawas. Sebut saja ada Kenny Roberts, Giacomo Agostini dan Phil Read.
 




 "Yamaha Motor menjadi bagian dari sejarah motorsport begitu lama dan telah mencapai begitu banyak prestasi sangat istimewa dan hal yang bisa dibanggakan," kata Rossi. " 
Pada akhir hari ini saya juga harus mengendarai mobil Le Mans bersejarah dan juga mobil reli, tentunya sangat menyenangkan juga."





 The reports from various sources


Monday, 22 June 2015

Dimas Ekky Pratama Race On Catalunya



Ambisi besar PT Astra Honda Motor (AHM) untuk mengikutkan pembalap binaannya di ajang balap dunia, kembali memperlihatkan hasil membanggakan. 
Setelah Andi Izdihar yang meraih kemenangan di Asia Talent Cup (ATC) Qatar beberapa waktu lalu,akhir pekan kemarin, Dimas Ekky Pratama yang berlaga di ajang Moto2 Spanyol di ajang CEV, tembus posisi 10 besar.
Pencapaian ini tentu jadi sebuah prestasi besar. Mengingat Spanish Championship kelas Moto2 European Championship memiliki tingkat kompetitifitas mirip Moto2 World Championship. Artinya jika Dimas mampu tampil kompetitif disana, peluang besar baginya untuk berlaga di Moto2 dunia.
 
Dimas memulai race di posisi ke-13, berdasarkan hasil kualifikasi sehari sebelumnya di sirkuit Catalunya, Spanyol 20-21 Juni.
Sebelum race Dimas mengikuti sesi warm up dan mampu menutup sesi ini pada posisi ke-8 dengan catatan waktu 1.48.904. Pencapaian ini meningkatkan optimisme balapnya di sesi race sesungguhnya.
Terbukti, begitu race dimulai, ia langsung melaju kencang untuk terus memperbaiki posisi.Memacu motor 600 cc, Dimas berhasil melewati rider lain di depannya dan mengakhiri race sebanyak 17 laps pada posisi 10 dengan catatan waktu 31.12.371.
Melalui hasil ini Dimas menempati posisi ke-10 di klasemen sementara bersama team Astra Honda Team Asia, di CEV Spanish Championship kelas Moto2 European Championship 2015.


CEV Spanish Championship telah lama dikenal sebagai salah satu jenjang balap terbaik menuju MotoGP. Melalui ajang ini lahir pembalap berprestasi yang mampu menggenggam gelar juara dunia MotoGP. Seperti Marc Marquez dan Casey Stoner.